Latest Article

Renungan

Jaminan Keselamatan (Filipi 2:12-18)

“Hai saudara-saudaraku yang kekasih, kamu senantiasa taat; karena itu tetaplah kerjakan keselamatanmu dengan takut dan gentar, bukan saja seperti waktu aku masih hadir, tetapi terlebih pula sekarang waktu aku tidak hadir, karena Allahlah yang mengerjakan di dalam kamu baik kemauan maupun pekerjaan menurut kerelaan-Nya” (Flp. 2:12-13). Inti dan tujuan setiap agama dan kepercayaan adalah keselamatan. Dalam kodratnya manusia menyadari kefanaannya ... Read More »

Refleksi 1 Januari 2021

Rekonstruksi Ilahi di Tengah Dekonstruksi dari kuasa Dosa (Pkh. 3:1-11; Why. 21:1-6; Mat. 25:31-46) Bacaan leksionaris pada tanggal 1 Januari 2021 ditempatkan dalam 2 dimensi waktu yang saling terkait yaitu waktu temporal dan waktu keabadian. Pengisahan dimensi “waktu temporal” dinyatakan dalam bacaan Pengkhotbah 3:1-11, sedangkan pengisahan dimensi “waktu keabadian” dinyatakan dalam Matius 25:31-46. Bukankah kita semua mengalami dimensi waktu temporal ... Read More »

Yesus adalah Pintu (Yoh. 10:1-10)

“Akulah pintu, barangsiapa masuk melalui Aku, ia akan selamat dan ia akan masuk dan keluar dan menemukan padang rumput” (Yoh. 10:9). Setiap pintu memiliki lubang kunci dan kunci itu sendiri. Dengan kunci yang tepat pintu akan terkunci dengan aman atau bisa terbuka sesuai kebutuhan. Setiap rumah modern tidak ada yang tidak memiliki pintu sekaligus kuncinya. Simbol pintu dan kunci dalam ... Read More »

Akar Segala Kejahatan adalah Cinta Uang (Yer. 32:1-3, 6-15; Mzm. 91:1-16; 1Tim. 6:6-19; Luk. 16:19-31)

Penghayatan hidup sebagai orang Kristen sering berada dalam situasi yang paradoksal. Pada satu pihak, prinsip utama dari iman Kristen adalah kita wajib mengasihi Allah dengan segenap hati, jiwa dan akal-budi kita (Mat. 22:37-38); tetapi pada pihak lain kita dipanggil untuk bekerja dan mencari nafkah yang kita tahu adalah mencari uang (2Tes. 3:10). Paradoksal yang kedua adalah ucapan Tuhan Yesus di ... Read More »

Memuliakan Kristus Dengan Mata Hati Yang Terang (Kis. 1:1-11; Mzm. 47; Ef. 1:15-23; Luk. 24:44-53)

Seringkali umat Kristen terjebak dalam perdebatan teologis, seperti: apakah Kristus bangkit dengan tubuh atau Roh-Nya. Hasilnya ada sebagian orang yang memilih di antara dua pemahaman tersebut, yaitu mereka yang percaya kebangkitan Kristus dengan tubuhNya, dan ada juga yang percaya Kristus bangkit dengan Roh-Nya saja. Demikian pula dengan masalah kenaikan Tuhan Yesus ke sorga. Sebagian besar menyatakan Kristus naik ke sorga dengan ... Read More »

Kasih Karunia Allah Di Dalam Penderitaan (Kis. 2:41-47; Mzm. 23; 1Petr. 2:18-25; Yoh. 10:1-10)

Realitas penderitaan umat percaya yang dikemukakan di I Petrus 2:18-25 sangatlah khusus dan unik. Sebab penderitaan tersebut dialami oleh orang-orang Kristen yang waktu itu berlatar-belakang dari golongan ekonomi yang sangat miskin; bahkan tepatnya surat I Petrus 2:18-25 ini ditujukan kepada mereka yang telah tidak memiliki apapun. Karena orang-orang Kristen yang dimaksud adalah mereka yang saat itu berstatus sebagai para budak; ... Read More »

Allah, Pelindung Bagi Yang Tertindas (Mzm. 68:1-10; 1Petr. 4:12-14)

Pembukaan kitab Mazmur 68 cukup mengejutkan: “Allah bangkit, maka terseraklah musuh-musuh-Nya, orang-orang yang membenci Dia melarikan diri dari hadapan-Nya” (Mzm. 68:2). Yang mana tindakan Allah yang bangkit tersebut ternyata berkaitan dengan “Allah yang berperang” sebagaimana yang diungkapkan di Mazmur 68:8: “Ya Allah, ketika Engkau maju berperang di depan umatMu, ketika Engkau melangkah di padang belantara.”  Bagi saya cukup  mengejutkan sebab ... Read More »

Mengalami Perjumpaan Yang Mengubahkan (Kis 2:36-41; Mzm. 116:1-3, 10-17; I Petr. 1:17-23; Luk. 24:13-35)

Bagi umat Israel, perenungan terhadap firman Allah yang tertuang dalam hukum Taurat wajib dilakukan di manapun mereka berada. Di Ulangan 6:7 terdapat perintah Allah demikian: “haruslah engkau mengajarkannya berulang-ulang kepada anak-anakmu dan membicarakannya apabila engkau duduk di rumahmu, apabila engkau sedang dalam perjalanan, apabila engkau berbaring dan apabila engkau bangun”.  Itu sebabnya ketika orang-orang Yahudi melakukan perjalanan yang cukup jauh ... Read More »

Membedakan Yang Asli dan Yang Palsu

Film yang memenangkan hadiah Oscar tahun 2008 adalah The Counterfeiters dengan sutradara Stefan Ruzowitzky. Film ini diangkat dari satu diary dari seorang Yahudi yang bernama Adolf Burger di mana dia terlibat di dalam satu operasi penting yang bernama “Operation Bernard.” Adolf Burger bersama satu orang Yahudi lain adalah orang yang ahli memalsukan uang dan mencetak uang palsu. Sebenarnya dua orang ... Read More »

Ditopang oleh Anugerah Allah (es. 6:1-13, Mzm. 138, 1Kor. 15:1-11, Luk. 5:1-11)

Stanley Jones adalah salah seorang pekabar Injil yang pernah melayani di India. Dia mengisahkan pengalaman hidupnya dalam bukunya yang berjudul: The Christ of the Indian Road. Dalam buku tersebut Stanley Jones sebagai seorang misionaris pada awalnya ketika melayani di India sering mengalami ketegangan mental/stress yang membuat dia seringkali mengalami pingsan. Ketegangan mental tersebut terjadi berulang-ulang selama pelayanannya sebagai seorang misionaris. ... Read More »